Resmi jadi Raja Inggris,
Setelah meninggalnya, Ratu Elizabeth II, Charles Philip Arthur George naik tahta menjadi raja Inggris dan telah diresmikan oleh Accession Council di Istana Saint James (10/09/22).
Sama seperti mendiang ibunya, Raja Charles III juga memiliki aturan sendiri, termasuk soal makanan. Raja Charles III telah menentukan makanan apa saja yang boleh dan tak boleh dihidangkan di kerajaan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Selain itu, Raja Charles III juga menentukan bahan-bahan makanan seperti apa yang boleh dihidangkan. Hal tersebut diungkap oleh mantan koki di kerajaan.
Dikutip dari berbagai sumber, berikut 5 aturan makan Raja Charles III:
1. Tidak Boleh Ada Menu Foie Gras
Raja Charles III memerintahkan untuk tidak memasak Foie Gras. Foto: iStock |
Raja Charles III telah lama memerintahkan kepada rumah tangga kerajaan Inggris, Andrew Farquharson untuk tidak menyajikan foie gras atau hati angsa.
Bukan tanpa alasan, larangan itu ditetapkan karena proses pengambilan hati angsa dilakukan dengan sadis. Angsa-angsa disiksa hingga mati dengan kondisi hatinya membengkak.
Raja Charles III menyebutkan bahwa hal tersebut adalah tindakan sadis. Jika ia mengonsumsi foie gras, maka dirinya ikut melakukan hal yang kejam pada hewan.
Baca Juga: Dianggap Kejam, Raja Charles III Ternyata Membenci Makanan Mahal Ini
2. Tidak Pernah Makan Siang
Mantan sekretaris pers Raja Charles III mengungkap bahwa Raja Charles III tidak pernah makan siang. Biasanya raja akan makan banyak di waktu sarapan, lapor Edinburgh Live (14/09/22).
Menu makanannya pun hanya berupa buah dan biji-bijian. Raja Charles III makan sarapan banyak karena setelahnya ia pasti akan disibukkan dengan pekerjaannya.
Karena itu pula, Raja Charles III tidak bisa menyempatkan waktu untuk makan siang. Sebagai gantinya, Raja Charles III selalu membawa snack bar untuk mengganjal perut.
Halaman 1 2 Selanjutnya
Tidak ada komentar: